CARA MELAKSANAKAN SHALAT GERHANA
MATAHARI YANG WAKTUNYA BERSAMAAN DENGAN SHALAT JUM’AT
Pada
suatu waktu terjadi fenomena yang langkah yaitu gerhana matahari terjadi pada
waktu yang sama dengan pelaksanaan shalat jum’at.
Bagaimanakah cara melaksanakan shalat gerhana
matahari ketika bertepatan dengan waktu melaksanakan shalat jum’at agar
mendapatkan pahala dari keduanya?
Apabila shalat gerhana matahari waktu
pelaksanaannya bertepatan dengan shalat jum’at maka cara pelaksanaanya adalah:
- Melakukan shalat gerhana matahari terlebih dahulu.
- Kemudian melakukan khutbah dengan niat khutbah jum'at.
- Kemudian mengerjakan shalat jum'at.
إِنِ اجْتَمَعَ كُسُوْفٌ وَجُمْعَةٌ:
فَيُصَلَّي الْكُسُوْفُ أَوَّلًا ثُمَّ يَخْطُبُ بِنِيَةِ خُطْبَةِ الْجُمْعَةِ،
ثُمَّ يُصَلَّي الْجُمْعَةُ (تقريرة السديدة: ص 349)
“Apabila shalat gerhana dan jum’at waktunya
bersamaan maka yang pertama kali dilaksakanan adalah shalat gerhana kemudian khutbah
dengan niat khutbah shalat jum’at kemudian baru melaksakan shalat jum’at” (Taqrirat
al-Sadidah: 349).
Posting Komentar untuk "CARA MELAKSANAKAN SHALAT GERHANA MATAHARI YANG WAKTUNYA BERSAMAAN DENGAN SHALAT JUM’AT"